ADVERTORIALEKONOMI & BISNIS

Rencana Pembangunan Bandara di Desa Kiantar Dapat Sambutan Baik Dari Warga

Sumbawa Barat – Penapewarta

Rencana Pemerintah Daerah Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) untuk menghadirkan Bandara di Desa Kiantar kecamatan Poto Tano ternyata mendapat sambutan baik dari warga setempat. Ini terlihat saat digelarnya sosialisasi di Desa itu pada Selasa (06/04/2021).

Kepala Desa Kiantar, Hasbullah mengatakan, penetapan lokadi bandara di desanya merupakan berkah bagi seluruh masyarakat desa Kiantar. Kebijakan tersebut sangat disyukuri karena kedepannya diyakini akan mendongkrak perekonomian dan membawa Kiantar maju dan sejahtera.

“Mewakili warga, kami menyampaikan terimakasih dan bersyukur atas dipilihnya desa Kiantar sebagai lokasi Bandara. Kami berharap desa kami menjadi lebih maju dan masyarakat lebih sejahtera bila bandara sudah selesai dan mulai fungsikan,” kata Hasbullah.

Salah satu bentuk dukungan pada kegiatan sosialisasi yang digelar Pemda KSB, warga Kiantar membuat pernyataan sikap dan mengikrarkannya dengan penuh semangat. Sosialisasi tersebut dihadiri Bupati KSB, Dr. Ir. H W Musyafirin,MM bersama penjabat Sekretaris daerah, anggota DPRD dan unsur Forkopimda.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati menjelaskan bahwa tidak ada warga yang akan dirugikan dalam proses pembebasan lahan. Setiap warga yang lahannya dibebaskan akan diganti sesuai dengan harga yang ditetapkan oleh tim Apraisal atau lembaga independent yang diberi mandat untuk melakukan penilaian harga lahan.

Untuk diketahui, lokasi Bandara di Desa Kiantar rencanannya berada dibelakang kantor desa dengan landasan pacu sepanjang 2,1 Km dengan lebar 300 Meter. (hm/*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *