Menangkan Rohmi Firin, Relawan di Dompu Perkuat Barisan
DOMPU – Penapewarta
Tim relawan pasangan Rohmi Firin Kabupaten Dompu terus memantapkan kesiapannya mengantarkan pasangan Hj. Sitti Rohmi Djalilah-H.W.Musyafirin sebagai pemenang pada Pilgub 27 November mendatang.
‘’Kita terus bergerak bagaimana memenangkan pasangan Rohmi Firin di Kabupaten Dompu,’’ jelas Ketua Tim Relawan Rohmi Firin Kabupaten Dompu, H. Lukman A. Majid disela-sela konsolidasi bersama relawan, kemarin.
Konsolidasi internal relawan ini membahas sejumlah hal penting. Termasuk strategi yang akan digunakan untuk meraih dukungan dan simpati pemilih di Dompu. Haji Lukman demikian akrab disapa mengaku, pasangan Rohmi Firin relatif sudah sangat dikenal masyarakat.
‘’Tidak terlalu sulit memperkenalkan pasangan ini. Dua pasangan ini sudah teruji dan terbukti,’’ paparnya.Hj. Sitti Rohmi Djalilah sendiri merupakan Wakil Gubernur NTB periode 2018-2023 sementara H.W.Musyafirin atau akrab disapa H.Firin adalah Bupati Kabupaten Sumbawa Barat dua periode dan masih menjabat hingga saat ini. Ummi Rohmi cukup berhasil dengan berbagai programnya selama menjabat sebagai Wagub. H.Firin pun demikian, berbagai prestasi yang ditorehkan untuk KSB saat ini menjadi modal berharga untuk membangun NTB ke depan,’’ paparnya lagi.
Selain itu, tingkat penerimaan pasangan ini pun sangat tinggi. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya pendukung dan simpatisan yang secara sukarela masuk sebagai relawan pemenangan. Disisi lain, kedua pasangan ini merupakan perwakilan dua organisasi besar di NTB.
‘’Ummi Rohmi dari garis NWDI, H.Firin adalah salah satu sebagai kader terbaik yang dimiliki NU NTB,’’ katanya lagi.
Selain membahas soal strategi pemenangan, rapat yang berlangsung di rumah pemenangan Rohmi Firin di jalan lintas Bima-Sumbawa, Kelurahan Karijawa, Kecamatan Dompu itu juga termasuk membahas rencana pengukuhan relawan.
Rencananya, pengukuhan relawan tingkat kabupaten ini akan dihadiri langsung kedua pasangan calon.
‘’Insyallah akan hadir berpasangan. Bukan hanya di Dompu, tapi juga di Bima dan Kota Bima,’’ urainya.
Untuk diketahui, berdasarkan DPT pada Pileg lalu, jumlah pemilih di Kabupaten Dompu sendiri mencapai 184.459 pemilih. Sementara jika mengacu pada Pilgub NTB sebelumnya, Ummi Rohmi diketahui memiliki basis massa militan dibeberapa wilayah di Kabupaten Dompu.
’Jadi calon ini bukan orang baru, tidak terlalu sulit kita perkenalkan kepada masyarakat Dompu,’’ tandasnya.
H. Lukman juga mengimbau kepada simpatisan dan relawan Rohmi Firin untuk terus bergerak di seluruh lapisan masyarakat. Ia pun meminta sosialisasi untuk pasangan ini menggunakan cara-cara yang santun dan tidak menyinggung.
‘’Ini juga kita tekankan tadi kepada semua relawan. Bagaimana kita sosialisasikan paslon ini dengan cara-cara yang baik,’’ tambahnya. (*)